New Post

Buku Guru Aini

 Dear Reader, 

ulasan buku guru Aini


Karya Andrea Hirata

Membaca judul bukunya saja kita bisa menebak, buku Guru Aini bercerita tentang pendidikan. Absolutly correct! Bila reader membaca buku-buku Andrea Hirata, benang merah buku-buku beliau adalah kisah pendidikan. Isu pendidikan masih banyak sisi yang bisa diulik menjadi cerita menarik. Terlebih bila kisah itu diangkat dari para manusia yang tersisih. Bisa dinilai, lebih banyak menyentuh hati. 

Salah satu penulis kebanggan Indonesia ini konsisten mengangkat kisah perjuangan anak-anak negeri meraih pendidikan tinggi. Bermula daerah tertinggal bercita-cita menembus dunia. Berusaha mengubah garis tangan orang-orang biasa menjadi pemenang kehidupan. Andrea Hirata tak pernah gagal memompa semangat dan melambungkan harapan. Selalu suka dengan buku-bukunya!

Bu Guru Desi

Hal ini juga ditemui pada buku Guru Aini. Kisah heroik itu berasal suatu pulau terpencil di Sumatera, perlu puluhan jam menempuhnya, dengan bis dan kapan laut dari salah satu kota besar di Sumatera. Dan mungkin kita belum pernah mendengar sepintas nama pulau ini. 

Adalah Bu Desi, seorang guru Matematika baru, masih muda, cerdas dan luar biasa idealis. Terobsesi menemukan mutiara-mutiara terpendam di pulau paling pinggiran. Sukarela perempuan Melayu ini mengabdikan diri menjadi guru matematika di pulau antah berantah, demi tujuan mulia, mencerdaskan anak-anak desa dibidang matematika. Walau gaji guru PNS tidaklah seberapa dan kesempatan mengajar di kota-kota besar ia lepaskan. Menempuh perjalanan ratusan kilometer dari desa asal. Melewati darat dan laut. Hingga terasa meremukkan tubuh, dan memuntahkan isi perut. Mengapa guru berprestasi ini sudi mengabdi sepenuh fisik dan hati?

Demam Matematika 

Namun rupanya matematika tetap menjadi momok pelajaran bagi siswa dimana saja. Baik itu di sekolah kota terlebih lagi di desa. Gambaran wajah-wajah murid yang gelap matematika diilustrasikan dengan ekspresif dan jenaka. Kebalikannya, segelintir murid yang begitu memahami matematika, cerdas luar biasa bagai kesurupan. 

Beragam alasan membuat anak-anak desa itu 'buta matematika'. Mulai dari IQnya yang melorot, gizi kurang, semangatnya tiarap, alergi angka, mual pada bilangan, keturunan melarat dan bodoh, dan lain sebagainya. Yang seragam adalah latar belakang keluarga, hampir semua anak-anak siswa tersebut adalah anak orang miskin. Entah itu buruh pabrik, pelayan warung kopi, penjual kaki lima, hingga kuli serabutan. 

Kegigihan dan keunikan guru Desi mengajar berbagai macam rupa siswa dengan tingkat kepintaran beragam sungguh tak biasa. Bukan hanya idealisnya yang kelewat tinggi, Penampilannya juga bisa dinilai ekstrim! Menjadi magnet buku ini untuk terus ditelusuri huruf per huruf. 

Guru muda, cerdas, cantik alami, sudi mendamparkan dirinya sendiri di pulau yang kecil dan sepi, demi sebuah idealis tinggi. Sampai kapankah guru Desi bertahan merealisasikan impiannya yang tinggi? Perjuangannya mencerdaskan anak-anak desa akan matematika sungguh berat. Lantas mengapa Ia tak kenal kata menyerah?

buku Guru Aini


Aini Murid Guru Desi 

Pada akhirnya Bu Desi bertemu murid bernama Aini. Aini juga anak orang melarat. Orang tuanya hanya pedagang mainan keliling. Juga tergolong murid yang biasa-biasa saja, namun untuk matematika nilainya tak pernah jauh dari angka nol dan satu, bukan 10 ya:) Menderita demam matematika, mulas badan panas dingin setiap jadwal pelajaran matematika. Sepertinya mata tertutup selamanya dari matematika. Bahkan untuk konsep matematika yang paling sederhana pun, kepala Aini panas dan tak pernah jelas. 

Hingga suatu kemalangan menimpa orang tuanya. Aini jadi terlecut untuk keluar dari kebodohan, menjadi pahlawan keluarga. Anak kritis ini berpikir satu-satunya jalan meraih tujuan itu adalah dengan pindah ke kelas Bu Desi. Kelas yang dikawal oleh guru super cerdas sekaligus keras dan tak segan mendamprat murid-muridnya yang gelap matematika. 

Aini paham harus melek matematika dulu, maka prestasi sekolahnya bisa meningkat tajam dan cita-citanya yang tinggi bisa diraih. Apakah cita-cita Aini hingga Ia berani mengambil resiko tinggi dengan meminta pindah ke kelas Bu guru Desi? 

Tak ada yang tak mungkin bila kita berusaha dengan gigih dan pantang menyerah! Perjuangan Aini menaklukkan matematika dengan gemblengan Bu guru Desi tak kalah beratnya dengan latihan para Tentara Nasional Indonesia, lho! Bagaimana bisa Aini bertahan dan kuat menghadapi kesukaran itu sungguh menginsipirasi. 

Rekomendasi untuk Semua Usia

So reader, kamu, anakmu atau keponakan, para guru dan tentu seluruh murid dan anak Indonesia patut membaca buku ini! Daya juang anak Indonesia harapannya akan melambung dan mengembang. Dan semangat belajar terus berkobar sepanjang masa. 

Disamping itu reader bakal berjumpa dengan beberapa part berbahasa Melayu khas Sumatera yang mendayu. Gambaran kehidupan warga Melayu Sumatera juga terasa saat melahap kata per katanya. 


Ulasan buku 

Judul : Guru Aini

Penulis: Andrea Hirata

Penerbit. Bentang Pustaka

Tahun : 2020

Tebal: 287 halaman



Komentar

Postingan Populer